Dalam kawanan besar, penguin jantan berkumpul, merapatkan dirinya satu sama lain dengan telur di atas kaki mereka yang berbulu tebal dan hangat. (musim bertelur telah berlalu,dan penguin betina kembali kelaut untuk berburu).
Selama pengeraman, sang ayah berdiri selama 4 bulan tanpa berburu, tanpa makan. Seperti itu pengorbanan mereka, hingga berat mereka turun setengahnya. Tahulah, seandainya
Awal Musim semi, itulah pertama kali anak2 mereka melihat dunia, masih rapuh dan tetap berlindung pada kaki ayahnya, masih ada susu di tembolok ayahnya untuk bertahan, sampai sang betina datang membawa makanan di perutnya buat mereka..
Demikianlah,sang ayah kemudian berburu,menyimpan makanan di perutnya dan segera kembali lagi ke sarang untuk memberi makan anak anaknya, bersama sama induknya..
Tak berapa lama, penguin muda pun tumbuh besaar mencapai ukuran yang memungkinkan mereka dapat pergi berburu dengan ayah mereka yang setia..
Dan Lihatlah..nampaknya mereka berjalan bersama2 melenggang seperti menari nari bukan? :D
Teman, demikianlah yang diceritakan ayah kepada kami, penguin jantan tidak makan selama 4 bulan demi anak2nya. Iia berdiri di atas kakinya selama itu, tidak pernah meninggalkan telurnya barang sesaat pun. Ini adalah pengorbanan yang luar biasa yang dilakukan oleh Sang Ayah dan Bunda..dalam menyayangi anak-anaknya.
Yaa Allah, kasih sayangi ayah dan bunda kami sebagaimana ayah dan bunda kami menyayangi kami sejak kami masih kecil. Ampunilah seluruh dosa mereka. Maafkanlah kesalahan mereka...
Jadikan kami anak-anak yang sholih yang senantiasa mendoakan ayah dan bunda kami....aamiin...